Kamis, 24 Desember 2015


Setelah diketahui oleh kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Garut dan direstui oleh Bupati Garut, Olimpiade Komunitas TIK se Garut II pun dilaksanakan pada tanggal 24 Desember 2015 di LAPAN (Lembaga Antariksa dan Penerbangan Nasional) Pameungpeuk Garut. Tercatat ada 55 tim dari 11 Komunitas TIK sekolah se Garut mengikuti kompetisi 1) Instalasi komputer dan jaringan, 2) Desain Poster INCAKAP (Internet Cerdas, Kreatif, dan Produktif), dan 3) Presentasi INCAKAP. 

Kegiatan ini dibuka oleh Dikdik Hendrajaya, kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Garut mewakili Bupati Garut. Setelah pembukaan, dilaksanakan seminar pengenalan LAPAN, Pandu Apps, dan Komunitas TIK Garut. Kompetisi yang didukung oleh Sekolah Tinggi Teknologi Garut, OnFrame Crative, Donat si Madu Cihanjuang, QWords, Pandu Apps, dan Good Day ini dimulai pada pukul 12 siang dan berlangsung hingga menjelang pukul 16 sore. Berdasarkan penilaian tim juri dari Sekolah Tinggi Teknologi Garut diputuskan juara umum Olimpiade Komunitas TIK se Garut adalah SMA Negeri 5 Garut, berdasarkan data pemenang lomba berikut ini :


Lomba Instalasi Komputer dan Jaringan, dengan ketua tim Juri Leni Fitriani, M.Kom, Sekretaris Program Studi Teknik Komputer dan dosen Jaringan Komputer Sekolah Tinggi Teknologi Garut
  1. Komunitas TIK SMK Negeri 6 Garut dengan waktu 10 menit 58 detik 
  2. Komunitas TIK SMK Tarbiyatul Aulad dengan waktu 12 menit 36 detik
  3. Komunitas TIK SMK Cendikia dengan waktu 14 menit 18 detik


Lomba Desain Poster INCKAP, dengan ketua tim Juri Dewi Tresnawati, M.T. dosen Multimedia Sekolah Tinggi Teknologi Garut dan ketua Krida Multimedia Saka Telematika Garut
  1. Komunitas TIK SMA Negeri 5 Garut dengan skor 165
  2. Komunitas TIK MAN Pameungpeuk dengan skor 156
  3. Komunitas TIK SMA Negeri 5 Garut dengan skor 149


Lomba Presentasi INCAKAP, dengan juri DR Dini Destiani, M.T. dan DR Dhami Johar Damiri, M.Si dosen Teknik Informatika Sekolah Tinggi Teknologi Garut.
  1. Komunitas TIK SMK Persada dengan skor 485
  2. Komunitas TIK SMK Negeri 5 Garut dengan skor 477
  3. Komunitas TIK SMK Negeri 2 Garut dengan skor 468

Berikut ini Poster INCAKAP yang diperlombakan :

0 komentar:

Posting Komentar